Monday, March 12, 2012

Lomba Logo I-Radio

Konsep logo ini merupakan rangkaian kata yang membentuk kalimat "I-radio" yang terdiri dari tiga warna yang dominan dengan gambar Microphone sebagain ikonnya. Microphone dimaksudkan sebagai ciri khas dari I-Radio yang akan terus berkomitmen di bidang penyiaran dan berusaha untuk selalu memberi yang terbaik di hati para pendengarnya. Dan gambar Bendera Indonesia yang melingkar mengandung makna semangat nasionalisme, mengayomi dan menjaga budaya Indonesia. Sedangkan Tulisan “radio” memakai jenis font original (pengolahan sendiri) dengan karakter tulisan yang tegas, casual, dan energik.

Merah, melambangkan kedinamisan dan keberanian melakukan terobosan-terobosan baru.
Putih, mencerminkan ketulusan, keikhlasan.
Abu-abu, adalah warna netral yang dapat menciptakan kesan independen dan stabil. Warna Abu-abu juga mencerminkan kepandaian, tenang dan serius, kedewasaaan, praktis, profesional, dan kualitas.
Motto “Juaranya Musik Indonesia” dimaksudkan I-Radio mampu menjadi wadah kreativitas bagi musisi-musisi di Indonesia, sehingga memotivasi bagi mereka untuk terus berkarya di bidang musik.

No comments: